Wednesday, February 6, 2019

Resep Ikan Fillet Saus Tiram

Jika anda ingin makan enak dengan lauk enak, jangan bingung ya karena ada banyak bahan yang dapat diolah menjadi aneka macam lauk yang sangat lezat cocok disantap bersama nasi. Jika anda adalah seorang penyuka ikan, nah ini dia ada resep ikan fillet saus tiram yang dapat anda coba sendiri dirumah ya.

Dengan bahan yang sangat simpel, anda sudah dapat menyantap makanan yang nikmat hasil buatan tangan anda sendiri, jadi bangga kan? keluarga juga pasti akan sangat menyukai ikan fillet saus tiram. Jadi, jangan ragu lagi segera dicoba saja resepnya sekarang ya! Ini dia ulasan lengkapnya!

Resep Ikan Fillet Saus Tiram


Bahan-bahan

  • 500 gr ikan fillet, potong-potong
  • 2 batang daun bawang, potong-potong
  • 1 sdm tepung jagung (bisa ganti tapioka)
  • 2 siung bawang putih, iris tipis
  • 1 cm jahe, cincang
  • 1 sdt gula
  • 2 sdm saus tiram
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 buah cabai merah, potong-potong
  • 3 buah cabai rawit, iris serong
  • 2 sdm minyak sayur
  • air secukupnya
  • 1 sdt minyak wijen

Cara membuat ikan fillet saus tiram

  1. Panaskan minyak dulu lalu tumis cabai dan bawang putih sampai baunya harum. Masukkan jahe dan daun bawang kemudia tumis sampai harum
  2. Masukkan ikan lalu tumis sampai warna ikan berubah. Masukkan kecap asin, minyak wijen gula dan saus tiram
  3. Tumislah sampai tercampur merata
  4. Larutkan tepung jagung bersama dengan 4 sdm air. Tuangkan kedalam tumisan dan diaduk sampai rata dan menjadi mengental
  5. Ikan fillet saus tiram siap disajikan
  6. Kalau suka bisa ditambahkan sayuran sesuai dengan selera anda

An ordinary girl yang suka masak dan seneng berbagi resep masakan dan makanan enak